Jumat, 12 Agustus 2011

Air Terjun Sedudo


      Air terjun sedudo merupakan sebuah wisata alam yang berada di kota nganjuk. Air terjun yang dikelola oleh disparda kota nganjuk ini begitu indah. Terletak di ketinggian ±1438 meter sehingga udara yang dirasakan adalah udara yang sejuk. Udara yang sejuk juga di dukung dengan air yang tidak kalah sejuknya bahkan cenderung dingin.
            Air yang jatuh dari ketinggian ± 105 meter ini lalu dibendung agar bisa digunakan untuk mandi dan berenang. Menurut legenda yang ada, setiap orang yang mandi di air terjun sedudo akan mendapatkan berkah keselamatan, kepangkatan, awet muda dan bisa tercapai cita-citanya. Legenda ini tetap dijaga oleh pemerintah setempat dengan mengadakan Upacara Mandi Sedudo pada saat bulan Sura. Pengelolaan yang baik juga tampak pada bersihnya toilet yang ada. Para pedagang juga berjualan dengan rapi pada tempat yang sudah disediakan. Mushola dan tempat beristirahat juga tersedia dan terjaga kebersihannya.
            Air tejun sedudo bisa ditempuh dengan perjalanan darat selama ± 1jam dari kota nganjuk. Sepanjang jalan yang dileawti adalah gunung dengan pemandangan hijau yang luas. Jalanan yang naik-turun menambah ke-asik-an dalam perjalanan menuju sedudo, apalagi aspal yang halus menambah kenyamanan berkendara. Biaya masuk perorangnya hanya Rp. 2000,00 ditambah biaya karcis mobil Rp. 2000,00 dan biaya penitipan mobil (parkir) sebesar Rp. 3000,00 terasa begitu murah apabila dibandingkan pemandangan yang didapatkan. Benar-benar pengalaman yang menyenangkan mengunjungi Air Terjun Sedudo.
  Narsis lagi ah... :p

0 comments:

Posting Komentar